REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemerintah Kota Bandung berkolaborasi dengan perusahaan asal Filipina, Manila Water Filipina, membangun perpustakaan. Microlibrary Manila Water ini dibangun di Kelurahan Babakansari, Kiaracondong yang diresmikan oleh Wali Kota Bandung Oded M Danial, pada Senin (29/4).
Oded meyakini hadirnya microlibrary ini, diyakini dapat meningkatkan lagi minat dan daya baca warga. Oded menilai, minat baca di Kota Bandung sudah jauh meningkat. Hanya saja, daya baca di masyarakat Kota Bandung masih perlu ditingkatkan lagi.
"Ini diharapkan mendorong warga Kota Bandung untuk lebih membaca lagi. Karena memang informasi dari Unesco, Indonesia baru 0,01 minat bacanya. Saya berharap hadirnya ini bisa mendorong minat baca," kata Oded.
Menurut penelitian, ujarnya, di Kota Bandung rata-rata orang menggunakan smartphone 3-4 jam sehari. Aktivitas dengan gadget ini membuat daya baca masyarakat menurun.
Oded menuturkan Microlibrary Manila Water ini akan menjadi fasilitas bagi masyarakat Bandung untuk membaca dan saling berbagi pengetahuan seputar literasi. Hadirnya perpustakaan ini sejalan dengan konsep desentralisasi.
"Konsep desentralisasi ini mendekatkan infrastruktur perputakaan kepada masyarakat untuk meningkatkan daya baca lebih tinggi," ujarnya.
Ia berharap ke depannya dapat membangun perpustakaan di setiap kecamatan. Tak hanya berbentuk bangunan, perpustakaan keliling menggunakan mobil juga terus beroperasi.
Di tempat yang sama, Direktur Utama PT Manila Water, Antonio Bautista Capati mengaku senang dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bandung melalui pendekatan literasi. "Saya menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pemerintah Kota Bandung yang sudah menggandeng Manila Water dalam pembangunan di Kota Bandung," kata Antonio.
Ia juga menambakan, visi Kota Bandung dalam menghadirkan kota yang unggul, nyaman, sejahtera dan agamis merupakan tanggung jawab bersama. Prinsip kolaborasi merupakan jalur strategis untuk mencapai tujuan tersebut.
"Sebagai bentuk tanggung jawab kepada masyarakat, kami yang juga peduli terhadap minat baca memiliki kesamaan dengan Pemerintah Kota Bandung. Dan kesamaan itu berbuah pada kolaborasi kami bersama Pemerintah Kota Bandung dalam menghadirkan microlibrary ini," tuturnya.
Microlibrary Manila Water berada di Jalan Babakansari, Kelurahan Babakansari, Kiaracondong Bandung. Microlibrary ini bersebelahan dengan SDN Babakansari. Bangunan microlibrary memiliki luas 72 meter persegi. Selain perpustakaan mini, dalam Microlibrary Manila Water juga terdapat sarana bermain anak dan rooftop terbuka untuk kenyamanan pengunjung membaca buku.
http://bit.ly/2UO4Wse
April 29, 2019 at 03:22PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kota Bandung dan Filipina Bangun Microlibrary"
Post a Comment