Search

Jokowi Berkurban Seekor Sapi di Kebun Raya Bogor

Jokowi juga menyerahkan hewan kurban di berbagai provinsi.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunaikan ibadah shalat id Hari Raya Idul Adha pagi ini di Lapangan Astrid Kebun Raya Bogor, Kota Bogor, Jawa Barat, Ahad (11/8). Presiden juga menyerahkan seekor sapi untuk dikurbankan pada Hari Raya Idul Adha 1440 Hijriah.

Sapi tersebut berjenis peranakan ongole seberat 1.002 kg dan diberikan kepada Kepala LIPI Laksana Tri Handoko. Tak hanya menyerahkan hewan kurban di Bogor, Presiden juga menyerahkan hewan kurban di berbagai provinsi lainnya. 

Kendati demikian, ia enggan menyebut di mana saja ia berkurban. "Nggak hapal," kata Jokowi singkat usai menunaikan shalat id. 

Usai melaksanakan shalat Idul Adha, Jokowi mengaku akan melakukan kegiatan bersama keluarga. "Ada nanti dengan bu Iriana," ucapnya. 

Selama tiga tahun terakhir ini, Presiden Jokowi melaksanakan shalat Idul Adha di Jawa Barat. Pada 2017 lalu, Presiden melaksanakan shalat di Sukabumi. Pada 2018, Jokowi dan Iriana menunaikan salat Id di Kabupaten Bogor. 

Pada tahun ini, Jokowi dan Iriana menunaikan shalat Idul Adha di Lapangan Astrid Kebun Raya Bogor. Menurut Jokowi, ia memilih merayakan hari raya di Bogor karena lebih dekat. 

"Ya kan memangnya tinggal di Jawa Barat, cari yang dekat, biar nggak jauh," ujar dia. 

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2KE8ieq

August 11, 2019 at 08:40AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jokowi Berkurban Seekor Sapi di Kebun Raya Bogor"

Post a Comment

Powered by Blogger.