Search

STIE Indonesia Banking School Gelar Seminar Produk Halal

Masyarakat Indonesia lebih memilih produk halal.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — STIE Indonesia Banking School mengadakan seminar bertema “Kenapa Harus Halal?”. Acara ini diselenggarakan di Jakarta pada Sabtu (13/4).

Narasumber seminar ini adalah Direktur LP POM MUI DKI Jakarta Dr Oesmena. Dia menyampaikan materi tentang dukungan pemerintah terhadap industri halal dan upaya membangun literasi dan kepedulian halal.

Menurutnya masyarakat Indonesia lebih memilih produk halal. Karena terjamin dari sisi kesehatan dan syariat.

“Masyarakat Indonesia sangat peduli dengan produk halal. Produk yang bersertifikat halal mendapatkan perhatian lebih dan banyak diburu konsumen,” katanya.

Seminar ini dihadiri oleh para Mahasiswa, dosen, dan juga guru-guru perbankan syariah. Mereka antusias bertanya tentang masa depan produk halal di Indonesia.

Selain seminar, kampus ini juga meluncurkan buku Muslim Vietnam dan Industri Halalnya karya Dr Marissa Haqque. Buku ini berisi tentang keberadaan industri halal di Vietnam yang juga menguntungkan Muslim lain di dunia karena memfasilitasi mereka dalam memperoleh produk dan jasa yang halal ketika berkunjung ke Vietnam. 

Buku ini juga membahas sejauh mana kontribusi minoritas Muslim Vietnam dalam meningkatkan industri halal di Vietnam dan pertumbuhan ekonomi negaranya. Juga apa yang dapat dikolaborasikan dan dialiansikan bersama oleh Indonesia dan Vietnam terkait sertifikasi halal. 

Tidak hanya itu, pembaca juga dapat mengetahui sejarah singkat perjalanan muslim di negeri yang terkenal dengan ideologi komunisnya. 

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2G9EYdn

April 13, 2019 at 10:09PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "STIE Indonesia Banking School Gelar Seminar Produk Halal"

Post a Comment

Powered by Blogger.