REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lembaga Sosial Nasional Rumah Infaq memberikan santunan kepada 100 orang anak yatim dan juga janda-janda miskin di Aula Majelis Taklim Daarussurur, kelurahan Kampung Rambutan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Ahad (2/6).
Acara santunan ini merupakan kali kedua diadakan oleh Rumah Infaq dalam rangka menyantuni anak-anak yatim dan janda-janda miskin. Sebelumnya, Rumah Infaq menggelar acara serupa di kawasan Metland Tambun, Labupaten Bekasi. Sehingga total penyaluran bantuan yang diberikan sebanyak 300 anak yatim selama Ramadhan 1440 hijriyah.
Pembina Rumah Infaq, Ustaz Yusman Dawolo mengatakan, anak-anak yatim tidak boleh lagi takut, karena lembaganya bersama para donatur siap menjadi orangtua asuh. "Anak-anak yatim jangan takut, saat ini saya dan para donatur siap menjadi orang tua bagi kalian semua. Karena kami yakin, kalian adalah anak-anak yang sangat spesial di sisi Allah SWT," ujar Yusman dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Senin (2/6).
Acara ini juga menghadirkan artis ternama Cholidi Asadil Alam, selebritas yang pernah populer dengan perannya dalam film Ketika Cinta Bertasbih. Cholidi berpesan, status yatim tidak boleh menjadikan rendah diri dan takut meraih mimpi. Justru, menurut dia, keadaan tersebut harus menjadi pelecut untuk tetap semangat meraih cita-cita setinggi mungkin.
Rumah Infaq sendiri saat ini juga mempunyai program membangun seribu masjid se-Indonesia. Menurut Yusman, masjid adalah pusat pembangunan umat. Jika penerapannya dilakukan diseluruh masjid yang ada di negeri ini, maka umat Islam akan kuat dalam segala aspek, seperti aspek akidah, ilmu, ekonomi dan pendidikannya.
Sejak tahun 2014, Rumah Infaq sudah berhasil membangun delapan masjid dan puluhan masjid yang berhasil dibantu pembangunannya. Misalnya, masjid Al Furqon di Nias, Jamiul Umat di NTT, masjid Al Aqsho di Maluku, Masjid Al Mujahadah di Kalimantan Barat dan lainya yang sudah dibangun Rumah Infaq dalam lima tahun terakhir.
http://bit.ly/2JR18FD
June 03, 2019 at 07:28AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rumah Infaq Santuni 300 Anak Yatim dan Janda Miskin"
Post a Comment