Search

Akui Napoli Lawan Sulit, Klopp tak Ingin Sesumbar

Pada pertemuan pertama di kandang Napoli, Liverpool menderita kekalahan 0-2.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Pelatih Liverpool Juergen Klopp tak ingin sesumbar timnya sudah lolos ke babak-16 besar Liga Champions. Kemenangan atas Napoli dalam matchday kelima, Kamis (28/11), akan mengokohkan posisi the Reds di puncak Grup E.

Namun, Klopp mengakui Napoli bukan lawan mudah. Sebab pertemuan pertama di Kota Napoli pada September lalu, Liverpool menderita kekalahan 0-2.

''Kesalahan terbesar yang mungkin kami lakukan adalah berpikir tentang kami sudah menang dan apa yang akan terjadi jika kami memenangkannya,'' ujar Klopp dikutip dari laman resmi Liverpool, Rabu (27/11).

Apalagi, jika Napoli menang, maka langkah Liverpool ke babak-16 besar akan ditentukan dalam laga terakhir melawan Salzburg. Karena itu, Klopp tak ingin menganggap perjalanan timnya akan mudah. Ditambah lagi, laga melawan Salzburg akan berlangsung dua pekan setelahnya, dan ada tiga pertandingan sebelum laga tersebut.

Menurut pelatih asal Jerman itu, yang bisa dilakukan timnya hanyalah berusaha untuk menang. Karena itu akan menjadi hasil yang cukup besar dengan beberapa alasan. Napoli, lanjut dia, adalah lawan yang sangat berbahaya dan kuat. Sehingga, jika Sadio Mane dkk bermain buruk, seperti pertemuan pertama, maka siap-siap dipermalukan di Anfield. 

''Itu yang akan mereka lakukan besok malam di Anfield. Itu akan benar-benar sulit,'' kata Klopp.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/35wQavE

November 27, 2019 at 07:22AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Akui Napoli Lawan Sulit, Klopp tak Ingin Sesumbar"

Post a Comment

Powered by Blogger.