REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mahasiswa dari berbagai universitas di Jakarta menggelar aksi sosial membagikan alat pelindung diri (APD) berupa masker kepada masyarakat yang rentan terinfeksi Covid-19, Ahad (29/3) pagi. Mereka memilih untuk menyambangi para pedagang dan pembeli di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur.
"Hari ini saya bersama Badan Eksekutif Mahasiswa dari kampus Yarsi, Esa Unggul, UMJ, Uhamka, Trilogi, turun ke jalan untuk membagikan APD kepada mereka yang membutuhkan," kata Mahasiswa Esa Unggul, Ginka, di Jakarta.
Mereka membagikan masker, hand sanitizer, serta mengajak para pedagang dan pembeli di pasar untuk menjaga kebersihan dengan mengangkut sampah yang berceceran. Mahasiswa yang hadir lengkap dengan jas almamater kampus masing-masing kampung disebar ke sejumlah pelosok pasar.
Kehadiran mereka tampak disambut antusias kalangan pedagang dan warga yang membutuhkan APD tersebut. Ginka mengatakan aksi kali ini dilatarbelakangi kecemasan mereka terhadap jumlah korban Covid-19 yang semakin hari kian bertambah di Indonesia.
"Betul, karena hari ini saya dan teman-teman hadir karena kecemasan kita atas kondisi Indonesia di mana kita melihat korban dari Virus Corona yang terus bertambah," ujarnya.
Ginka mengatakan saat ini ada beberapa profesi masyarakat yang belum bisa menghindari keramaian seperti pedagang di pasar. "Jadi kita hadir, harapannya terus bisa hadir untuk mengimbau dan mengingatkan bahwa kesehatan lebih penting dalam mencegah lebih banyaknya lagi korban Corona," katanya.
https://ift.tt/39k8xpe
March 29, 2020 at 09:32AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mahasiswa Bagikan Masker ke Pedagang Pasar Kramat Jati"
Post a Comment