
REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Lewat gol dari Kevin Gameiro dan tendangan penalti Daniel Parejo, Valencia berhasil memberikan kejutan pada Barcelona di Stadion Camp Nou pada pekan ke-22 Liga Spanyol, Ahad (3/2) dini hari WIB. Hingga babak pertama usai, Valencia unggul 2-1 atas tim tuan rumah.
Kendati melakoni laga tandang ke Stadion Camp Nou, Valencia tidak segan untuk langsung melancarkan serangan pada 10 menit awal laga. Berbagai peluang didapatkan Los Che, termasuk saat Daniel Parejo berhasil menembus lini pertahan Barcelona pada menit kelima. Beruntung, kiper Mar Ter Stegen mampu menahan laju dari gelandang Valencia tersebut.
Sementara, tim tuan rumah bisa mengancam gawang Valencia lewat aksi Lionel Messi. Bintang asal Argentina itu melepaskan tendangan dari luar kotak penalti pada menit ke-10. Namun, bola hasil tendangan Messi itu masih bisa ditangkap oleh kiper Valencia, Neto.
Valencia akhirnya mampu membuka keunggulan. Adalah Kevin Gamiero yang sukses memaksimalkan umpan dari Rodrigo Moreno. Lewat tendangan mendatar terarah, penyerang asal Prancis itu menaklukan Ter Stegen pada menit ke-25.
Publik Stadion Camp Nou kembali terdiam saat laga memasuki menit ke-33. Pelanggaran yang dilakukan Sergi Roberto berhadiah tendangan penalti buat Valencia. Parejo berhasil menjadi eksekusi tendangan penalti tersebut sekaligus menggandakan keunggulan Los Che. Namun, empat menit berselang, tim tuan rumah bisa mengejar selisih gol.
Messi berhasil merobek gawang Neto lewat eksekusi penalti. Barcelona mendapatkan hadiah tendangan penalti usai salah satu pemain bertahan Valencia melakukan pelanggaran terhadap bek sayap Nelson Semedo. Babak pertama pun ditutup dengan skor 2-1 untuk keunggulan Valencia
http://bit.ly/2TnNzyx
February 03, 2019 at 01:36AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Babak Pertama, Barcelona Tertinggal dari Valencia"
Post a Comment