REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sejumlah tim Liga 1 terpaksa memainkan laga tunda saat FIFA Matchday berlangsung. Setidaknya ada delapan pertandingan yang digelar dari tanggal 10 hingga 18 November mendatang.
Salah satunya adalah Persib Bandung yang terpaksa menjamu Arema FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (12/11). Ini merupakan laga tunda pekan ke 21 kompetisi Liga 1 2019.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts menyebut dampak dari hal ini adalah absennya tiga pemain karena dipanggil timnas. Yakni, Ardi Idrus dan Febri Hariyadi di timnas Indonesia dan Ezechiel NDuoassel di timnas Chad.
"Itu yang saya tekankan tadi, penting untuk menyeimbangkan tim. Kita sudah punya dua opsi untuk menghadapi hal ini," kata Robert di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (9/11).
Untuk itu, Robert meminta PSSI dan PT Liga Indonesia Baru sebagai operator kompetisi mengevaluasi kompetisi. Karena, menurutnya, hal ini merugikan bagi tim.
"Yang penting tahun depan jangan ada lagi pertandingan saat FIFA kalender, karena itu penting untuk pemain," katanya.
Dia menyebut pemain kerap kelelahan karena padatnya kompetisi. Kemudian ketika waktunya libur, pemain malah dipanggil ke timnas.
Sebelumnya, Persib mendapat tawaran untuk menjamu Arema pada Oktober lalu. Namun Persib menolak karena sedang menjadi musafir. Setelahnya, Persib memberikan saran untuk bermain di bulan Desember. Namun, akhirnya Persib bermain pada 12 November mendatang.
"Ini tidak bagus bagi Persib Bandung karena seperti mendapat hukuman karena tidak bermain seperti jadwalnyang seharusnya karena sayangnya laga sebelumnya harus cancel," katanya.
https://ift.tt/2ru3rqc
November 10, 2019 at 08:53AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Persib Terpaksa Jamu Arema pada FIFA Matchday"
Post a Comment